728x90 AdSpace

  • Berita Terkini

    Saturday, May 24, 2014

    Presiden SBY: Kompetisi Keras dan Melebihi Kepatutan tidak Baik

    Presiden Susilo Bambang Yudhoyono: "Saya mengikuti, kompetisi antar Tim Pendukung Capres makin keras dan sering melebihi kepatutannya. Hal begitu menurut saya tidak baik.

    1-2 hari ini diedarkan berita bahwa "SBY meminta rakyat untuk tidak pilih Capres X, karena membahayakan.” Sesuatu yang tidak pernah ada.

    Saya tidak pernah "mengharuskan" rakyat pilih Capres A atau Capres B. Juga tidak pernah melarang agar tidak pilih Capres tertentu.

    Saya menghormati kebebasan dan kedaulatan rakyat kita untuk memilih Capres mana yang dipercayainya. Saya tidak punya hak untuk melarang.

    Saya tidak menginginkan jika kompetisi Pilpres berlangsung kasar, saling menghancurkan dan disertai dengan kampanye hitam (black campaign).

    Sebentar lagi rakyat akan pilih Presidennya yang baru. Mestinya para Capres rajin sampaikan visi, misi dan solusinya kepada rakyat.

    Jika semangatnya saling menghancurkan dan merusak, maka respek dan kepercayaan rakyat akan terganggu kepada siapapun yang terpilih nanti.

    Politik memang tentang kekuasaan. Politik juga siasat. Tetapi tetaplah ada etikanya. Juga tidak melebihi kepatutannya. Itulah yang disukai rakyat.

    Terpilih menjadi Presiden bukanlah tujuan akhir. Tujuan utamanya pimpin negara dan jalankan pemerintahan ~ yang sangat tidak mudah. *SBY*" (Sumber: Fanpage Facebook Presiden SBY, Sabtu, 24 Mei 2014 pukul 20.28 WIB)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Presiden SBY: Kompetisi Keras dan Melebihi Kepatutan tidak Baik Rating: 5 Reviewed By: r3nc0n9
    Scroll to Top